Cara Mengatur Kecepatan Video Pada VLC
VLC merupakan media player open-source yang gratis untuk Anda gunakan. VLC memiliki beberapa fitur diantaranya yaitu mengatur kecepatan playback video. Anda dapat mempercepat atau memperlambat video sesuai kebutuhan Anda. Mempercepat video membuat Anda dapat menelusuri isi video dengan cepat. Anda juga dapat mencari dengan cepat bagian video yang sebelumnya Anda tonton lalu Anda tinggalkan. Selain itu mempercepat playback video juga dapat menghemat waktu Anda.
Sebaliknya, memperlambat video dapat membantu Anda dalam menonton video secara detail. Video akan berjalan frame demi frame dengan sangat lambat. Anda dapat menemukan bagian favorit Anda dengan playback video yang lambat.
Ada dua cara untuk mempercepat atau memperlambat video. Yang pertama dengan menggunakan shortcut dan yang kedua menggunakan menu yang tersedia pada VLC Media Player.
Mengontrol kecepatan video dengan shortcut.
Untuk mengontrol kecepatan video Anda dapat menggunakan tombol-tombol berikut:
Tombol [ pada keyboard akan mempercepat video.
Tombol ] pada keyboard akan memperlambat video.
Tombol = pada keyboard akan membuat playback video normal kembali.
Setelah Anda menekan tombol-tombol tersebut VLC akan menunjukan kecepatan video yang sedang Anda gunakan pada bagian pojok kanan. Penggunaan shortcut ini akan mempercepat atau memperlambat video Anda pada kelipatan 0.10x
Mengontrol Kecepatan Video Menggunakan Toolbar
Cara yang kedua Anda dapat menggunakan menu yang tersedia pada VLC. Untuk mempercepat atau memperlambat video, arahkan mouse Anda pada pojok kiri atas pada bagian Playback, klik lalu pilih Speed, kemudian pilih:
Faster: mempercepat video 0.50x
Faster fine: mempercepat video 0.10x
Normal Speed: mengembalikan kecepatan video ke normal 1.0x
Slower: memperlambat video 0.50x
Slower fine: memperlambat video 0.10x
Sama seperti menggunakan shortcut setelah menggunakan menu pada VLC ini Anda juga dapat melihat kecepetan video yang sedang digunakan pada pojok kanan atas.
Selain menggunakan 2 fitur diatas Anda juga dapat mengatur kecepatan video pada Status Bar. Anda dapat mengatur kecepatan dengan lebih detail sampai 2 titik dibelakang koma, misal 1.19x. Untuk mengaktifkan status bar Anda dapat mengikuti cara berikut ini:
- Carilah menu View pada bagian atas VLC. Kemudian centang Status Bar dengan klik kiri satu kali.
- Pada bagian kanan bawah akan muncul status bar. Klik pada indikator kecepatan maka slider akan muncul.